13 Cara Bayar Kredivo Pakai Line Bank Tanpa Biaya Admin !!

Cara Bayar Kredivo Pakai Line Bank
Cara Bayar Kredivo Pakai Line Bank

Cara Bayar Kredivo Pakai Line Bank – Membayar tagihan Kredivo saat ini memang bisa dilakukan dengan banyak metode. Mulai dari transfer bank, gerai rekanan Kredivo dan masih banyak lagi metode lainnya. Nah di pembahasan kali ini idekredit.com akan membahas mengenai bagaimana cara bayar tagihan Kredivo lewat aplikasi digital banking milik KEB Hana Bank, yaitu Line Bank. Bukan hanya itu saja, ada beberapa pembahasan lainnya yang akan turut kami sampaikan di pertemuan kali ini terkait pembahasan bayar Kredivo di Line Bank.

Membahas mengenai bayar tagihan Kredivo lewat Line Bank. Untuk cara pembayaran sebenarnya bisa dikatakan cukup mudah. Dimana nantinya akan menggunakan metode transfer seperti halnya transfer ke rekening bank lain. Pada dasarnya jika kalian merupakan pengguna baru dari bank digital Line Bank ini dan merasa bingung menggunakannya, kami tidak merasa heran. Maka dari itu kalian tentu bisa terus simak informasi yang akan kami sampaikan di pertemuan kali ini sampai akhir.

Menariknya dari cara bayar Kredivo pakai Line Bank disini adalah tidak akan dikenakan biaya admin sepeser pun alias gratis. Maka dari itu kami sangat merekomendasikan Line Bank jika kalian hendak melakukan bayar tagihan Kredivo ini. Nah selain menggunakan Line Bank, bayar Kredivo juga bisa dilakukan melalui beberapa metode seperti dompet digital Dana. Untuk CARA BAYAR KREDIVO PAKAI DANA ini juga tidak membebankan biaya admin seperti halnya Line Bank yang satu ini.

Penting diketahui juga bahwa bayar Kredivo pakai Line Bank ini menggunakan metode transfer, pengguna tentunya harus mendapatkan kode pembayaran dulu di aplikasi Kredivo nantinya. Baiklah daripada penasaran mengenai pembahasan kali ini terkait cara bayar Kredivo pakai Line Bank. Di bawah ini idekredit.com sudah menyiapkan tutorial pembayaran tagihan Kredivo melalui layanan bank digital Line Bank yang dapat langsung kalian simak berikut ini.

Cara Bayar Kredivo Pakai Line Bank

Syarat Bayar Kredivo Pakai Line Bank

Sebelum berlanjut ke pembahasan utama mengenai cara membayar Kredivo pakai Line Bank. Ada beberapa pengguna Line Bank yang bertanya mengenai apa saja syarat diperlukan dalam proses ini. Penting diketahui bahwa kalian hanya perlu memastikan bahwa saldo di Line Bank mencukupi serta koneksi internet yang digunakan juga harus stabil agar proses pembayaran bisa berjalan lancar.

Cara Bayar Kredivo Pakai Line Bank

Setelah mengetahui informasi persyaratan diatas, langkah berikutnya kalian dapat simak langkah-langkah cara membayar Kredivo pakai Line Bank yang telah kami siapkan di bawah ini.

1. Buka Aplikasi Kredivo

Langkah pertama kalian bisa masuk ke aplikasi Kredivo yang terinstal di HP kalian.

Buka Aplikasi Kredivo 2

2. Pilih Transaksi

Nah di halaman utama, kalian dapat memilih menu Transaksi.

Pilih Transaksi

3. Tap Tagihan

Nantinya akan muncul daftar tagihan yang harus dibayarkan. Tap Bayar untuk melanjutkan dan tap Bayar.

Tap Tagihan

4. Pilih Metode Pembayaran

Berikutnya pilih metode pembayaran. Ada banyak metode pembayaran yang bisa dipilih. Untuk bayar pakai Line Bank kalian pilih Permata/Bank Lainnya.

Pilih Metode Pembayaran

5. Salin Kode Pembayaran

Selanjutnya salin kode VA (Virtual Account) pembayaran.

Salin Kode Pembayaran

6. Masuk Aplikasi Line Bank

Dilanjutkan dengan masuk ke aplikasi Line Bank kalian. Di menu utama, langsung saja pilih menu Transfer.

Masuk Aplikasi Line Bank

7. Pilih Rekening Bank

Berikutnya pilih Rekening Bank untuk melanjutkan proses pembayaran Kredivo pakai Line Bank.

Pilih Rekening Bank

8. Masukkan Bank Tujuan

Masukkan nama Bank Tujuan. Disini kalian bisa memasukkan Bank Permata.

Masukkan Bank Tujuan

9. Masukkan Kode Pembayaran

Tempel kan kode VA pembayaran yang telah kalian salin sebelumnya di aplikasi Kredivo.

Masukkan Kode Pembayaran

10. Masukkan Nominal Pembayaran

Lalu masukkan nominal pembayaran sesuai dengan total tagihan Kredivo kalian.

Masukkan Nominal Pembayaran

11. Masukkan PIN Transaksi

Langkah terakhir masukkan PIN Transaksi Line Bank dan tunggu sampai proses bayar Kredivo berhasil.

Masukkan PIN Transaksi

Ketentuan Bayar Tagihan Kredit Gratis Biaya Admin

Membahas mengenai ketentuan bayar Kredivo pakai Line Bank. Seperti sudah dijelaskan bahwa kalian nantinya tidak akan dikenakan biaya transaksi alias gratis. Ini tentu menjadi salah satu keunggulan yang dimiliki oleh aplikasi Bank Digital milik KEB Hana Bank. Jadi, opsi ini bisa menjadi pilihan pertama kalian untuk pembayaran tagihan Kredivo.

Kesimpulan

Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas mengenai cara bayar Kredivo pakai Line Bank. Bagi kalian yang mungkin baru pertama kali ingin menggunakan Line Bank sebagai metode pembayaran tagihan Kredivo, kalian bisa mengikuti langkah-langkah diatas untuk melakukan pembayaran. Kalian tidak perlu lagi takut akan besaran biaya admin seperti yang dibebankan oleh beberapa metode lain. Karena disini biaya admin dibebaskan alis gratis.

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai cara bayar Kredivo pakai Line Bank. Baiklah, mungkin hanya ini saja informasi yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu