√ Pinjaman Online BRI CERIA 2024: Keunggulan, Registrasi & Pengajuan

Pinjaman Online BRI CERIA
Pinjaman Online BRI CERIA

Pinjaman Online BRI CERIA – Belakangan ini metode pinjaman atau pembiayaan via online memang banyak diminati oleh kalangan masyarakat. Salah satu pinjaman online terbaru yang cukup menarik perhatian adalah BRI CERIA.

BRI CERIA sendiri merupakan pinjaman digital yang dapat digunakan untuk pembiayaan transaksi melalui e-commerce atau online travel site. Aplikasi dari bank BRI ini telah terdaftar dan diawasai oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Jadi kalian tidak perlu ragu untuk mengajukan limit. Perlu kalian ketahui juga bahwa saat ini CERIA memiliki banyak fasilitas yang dapat dinikmati oleh nasabah tabungan BRI yang telah mengajukan limit melalui aplikasi CERIA dan mendapatkan persetujuan.

Berbicara mengenai pinjaman online BRI CERIA, pada pertemuan kali ini idekredit.com akan membahas mengenai keunggulan, cara daftar, syarat pengajuan dan cara pengajuan limit kredit CERIA. Daripada penasaran, langsung saja simak informasi lengkapnya berikut ini.

Pinjaman Online BRI CERIA: Keunggulan, Registrasi & Pengajuan

Pinjaman Online BRI CERIA

Keunggulan BRI CERIA

Berbicara mengenai BRI CERIA, aplikasi pinjaman online yang satu ini tentunya memiliki beberapa keunggulan, diantaranya adalah sebagai berikut.

Keuntungan BRI CERIA
  • Memungkinkan pengguna untuk belanja barang sekarang dan bayarnya nanti.
  • Proses persetujuan kredit sangat cepat, hanya 10 menit.
  • Plafon menarik sampai dengan Rp 20 juta.
  • Suku bunga rendah, hanya 1,42% flat per bulan jika dibandingkan dengan pinjaman sejenis.
  • Bebas biaya admin bulanan.
  • Kemudahan pembayaran dengan cicilan sampai dengan 12 bulan.
  • Aman dan nyaman karena sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Merchant Partner BRI CERIA

Merchant Rekanan CERIA

Untuk dapat belanja barang impian, kalian tentu harus belanja di merchant rekanan CERIA. CERIA memiliki beberapa merchant partner, diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Tokopedia
  • Panorama JTB
  • Dinomarket
  • Merchant-merchant favorit lain yang sedang dalam proses integrasi

Cara Daftar Akun BRI CERIA

Daftar Akun CERIA

Aplikasi BRI CERIA ini dapat kalian download secara gratis melalui Playstore. Aplikasi ini hanya diperuntukkan untuk para pengguna Android, jadi buat kalian yang memiliki smartphone berbasis iOS, kalian masih belum dapat menggunakan aplikasi pinjaman online yang satu ini.

Jika kalian sudah mendownload dan menginstall CERIA di HP kalian, maka selanjutnya kalian dapat melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan limit kredit yang dapat digunakan untuk belanja di merchant rekanan CERIA. Cara daftar CERIA ini sangatlah mudah, simak berikut ini.

  • Pertama buka aplikasi CERIA yang sudah terinstal di HP kalian.
  • Setelah itu masukkan nomor HP dan kemudian klik Sign Up.
  • Masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS.
  • Selanjutnya buat nomor PIN
  • Konfirmasi nomor PIN
  • Selesai. Selanjutnya kalian dapat melakukan Ajukan Limit Sekarang.

Syarat dan Cara Pengajuan Limit BRI CERIA

Syarat dan Cara Pengajuan Limit Kredit CERIA

Perlu kalian ketahui juga bahwa syarat pengajuan limit kredit CERIA ini hampir sama dengan ketika kalian melakukan PENGAJUAN KREDIT AKULAKU. Lalu apa saja syarat yang diperlukan? Simak di bawah ini.

Syarat Pengajuan

  • Kartu identitas diri (KTP)
  • Nasabah yang memiliki tabungan BRI
  • Usia minimal 21 tahun
  • Memiliki smartphone Android minimal versi 4.0 Kitkat dengan koneksi jaringan internet

Cara Pengajuan

Sedangkan untuk cara pengajuan limit kredit di BRI CERIA, ada beberapa poin yang harus kalian ikuti, diantaranya adalah.

  • Melakukan verifikasi nasabah BRI
  • Kemudian isi data pribadi keluarga dan keuangan kalian
  • Foto KTP kalian
  • Porses Digital Scoring. Jangan lupa untuk melakukan verifikasi di email yang terdaftar agar mengerti persetujuan limit
  • Pengajuan limit berhasil. Kalian dapat klik Terima Penawaran.

Cara Beli Barang di Merchant CERIA dengan Cicilan

Cara Beli Barang di Merchant CERIA dengan Cicilan

Setelah pengajuan limit kredit diterima, kalian dapat melakukan pembelian di merchant rekanan CERIA dengan cara di cicil hingga tenor maksimal 12 bulan. Cicilan tersebut juga tentunya memiliki suku bunga yang rendah dibandingkan dengan aplikasi pinjaman online sejenis lainnya.

  • Pilih barang yang ingin kalian beli.
  • Kemudian pada halaman Pembayaran/Payment, kalian dapat pilih CERIA.
  • Pilih jangka waktu pembayaran dan periksa kembali detail transaksi kalian. Jika sudah, klik Lanjutkan.
  • Masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS.
  • Selesai. Transaksi sukses dan tunggu barang impian kalian datang kerumah.

FAQ

Berapa limit pinjaman CERIA?

Limit pinjaman mulai dari Rp 500.000 sampai dengan maksimal Rp 20.000.000.

Berapa maksimal tenor pinjaman CERIA?

Tenor maksimal pinjaman CERIA adalah 12 bulan.

Berapa suku bunga pinjaman CERIA?

Suku bunga rendah hanya 1,42% per bulan atau 26,95 efektif per tahun.

Dimana saya dapat menggunakan CERIA?

Di merchant rekanan CERIA seperti Tokopedia, Panorama JTB, Dinomarket dan merchant lainnya.

Apakah pengajuan CERIA dapat dilakukan dari seluruh Indonesia?

Tentu saja. Kalian dapat mengunduh aplikasi CERIA di Playstore dan kemudian lakukan pendaftaran akun.

Apakah pengguna smartphone berbasis iOS dapat mendownload aplikasi CERIA?

Tidak. Untuk saat ini CERIA hanya dapat didownload melalui Playstore saja.

Itulah beberapa informasi lengkap mengenai pinjaman online BRI CERIA yang dapat kalian simak diatas. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga artikel diatas dapat bermanfaat dan menjadi referensi kalian yang ingin mengajukan pinjaman online dengan suku bunga yang rendah.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu