√ KPR Bank Jatim 2024 : Syarat, Suku Bunga & Pengajuan

KPR Bank Jatim
KPR Bank Jatim

KPR Bank Jatim – Bank Jatim dikenal memiliki beragam jenis produk pinjaman, mulai dari KUR BANK JATIM, kredit kendaraan bermotor, kredit properti, KPR dan beberapa lagi lainnya. Dari sekian produk pinjaman bank Jatim, mungkin KUR dan KPR yang cukup banyak diminati oleh nasabahnya.

Mengenai hal ini, idekredit.com akan memberikan informasi lengkap mengenai syarat dan cara pengajuan KPR Bank Jatim. KPR Bank Jatim ini juga dikenal dengan KPR Sejahtera FLPP. FLPP sendiri merupakan singkatan dari Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan.

Fasilitas tersebut diterbitkan oleh Bank Jatim dan ditujukan kepada masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dalam rangka pemilikan rumah sejahtera yang dibeli dari badan hukum ataupun perseorangan yang bekerjasama dengan badan hukum.

Membahas mengenai KPR Bank Jatim, pembiayaan pemilikan rumah yang dihadirkan bank Jatim ini memiliki beragam keuntungan yang dapat diperoleh oleh nasabah nantinya. Mulai dari suku bunga yang kompetitif, tenor angsuran panjang dan lain sebagainya.

KPR Bank Jatim

Disamping semua itu, persyaratan dan cara pengajuan mungkin yang paling penting. Nah, daripada penasaran lebih baik langsung saja simak informasi lengkap mengenai syarat dan cara pengajuan kredit pemilikan rumah bank Jatim berikut ini.

Keunggulan KPR Sejahtera FLPP Bank Jatim

Keunggulan KPR Bank Jatim

Berbicara mengenai keunggulan, KPR Sejahtera FLPP milik Bank Jatim juga memiliki beberapa keunggulan, diantaranya adalah sebagai berikut;

  • Pembiayaan dikhususkan untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).
  • Melayani pembiayaan rumah di area Jawa, Jabodetabek dan Kepulauan Riau.
  • Pembiayaan mulai dari harga Rp 150 juta sampai Rp 280 juta (khusus rumah susun).
  • Uang Muka ringan hanya 1% dari harga rumah.
  • Suku bunga bersaing.
  • Cara pembayaran angsuran yang sangat mudah.

Suku Bunga & Plafon Kredit

Suku Bunga KPR Bank Jatim

Nah membahas mengenai suku bunga serta plafon kredit, KPR ini memiliki suku bunga bersaing, yakni 5,00% pa efektif rate bersifat tetap selama jangka waktu kredit (fixed rate) dengan perhitungan bunga tahunan (annuity).

Sedangkan untuk plafon kredit, dilihat dari nilai KPR Paling banyak sebesar harga jual rumah sejahtera dikurangi dengan minimum uang muka 1% dikurangi subsidi bantuan uang muka (SBUM).

Persyaratan Pengajuan KPR Sejahtera FLPP Bank Jatim

Persyaratan Pengajuan KPR Sejahtera FLPP Bank Jatim

Adapaun persyaratan yang diperlukan untuk melakukan pengajuan KPR Bank Jatim adalah sebagai berikut:

Syarat Umum

  • Belum memiliki rumah dan menerima subsidi pemilikan rumah
  • Memiliki KTP dan NPWP
  • Bagi PNS / TNI / POLRI yang pindah domisili karena keperluan dinas dikecualikan dari ketentuan belum memiliki rumah

Syarat Dokumen

  • Pas foto dengan ukuran 4×6
  • Fotokopi KTP dan Kartu Keluarga
  • Fotokopi NPWP
  • Fotokopi (SPT) Tahunan PPh Orang Pribadi atau surat pernyataan penghasilan diketahui: Pimpinan instansi tempat bekerja untuk masyarakat dengan penghasilan tetap, Kepala Desa/Lurah untuk masyarakat dengan penghasilan tidak tetap
  • Surat keterangan penghasilan dari instansi tempat bekerja / slip gaji untuk masyarakat dengan penghasilan tetap
  • Surat Keterangan belum memiliki rumah dari RT/RW setempat / Instansi tempat bekerja atau Surat Keterangan Sewa / kuitansi sewa rumah
  • Syarat lainnya sesuai ketentuan Bank Jatim

Cara Pengajuan KPR Sejahtera FLPP Bank Jatim

Cara Pengajuan KPR Sejahtera FLPP Bank Jatim

Setelah mengetahui lebih lengkap mengenai suku bunga, keunggulan, plafond kredit dan persyaratan yang dibutuhkan. Di bawah dapat kalian simak prosedur pengajuan KPR Sejahtera FLPP Bank Jatim berikut ini.

  1. Pertama datangi kantor cabang Bank Jatin terdekat di daerah kalian dan jangan lupa juga untuk membawa berkas dokumen persyaratan seperti diatas.
  2. Sesampainya di lokasi, ambil nomor antrian CS dan tunggu nomor antrian dipanggil oleh petugas.
  3. Jika sudah dipanggil, temui petugas dan sampaikan bahwa kalian hendak mengajukan pembiayaan kepemilikan rumah.
  4. Petugas akan membantu proses pengajuan sampai selesai. Sebelumnya kalian juga akan diberik informasi terkait produk KPR tersebut.
  5. Jika dirasa sudah paham, kalian akan diminta untuk mengisi formulir pengajuan.
  6. Isi formulir pengajuan dengan benar dan lengkap. Jika sudah, serahkan formulir beserta dengan persyaratan dokumen yang diperlukan.
  7. Petugas akan melakukan evaluasi dan verifikasi formulir serta persyaratan tersebut.
  8. Sampai disini, kalian dapat kembali ke rumah dan menunggu kabar dari pihak bank terkai persetujuan pengajuan KPR.

Proses pengajuan KPR ini biasanya memerlukan waktu kurang lebih 7 sampai 14 hari setelah berkas masuk ke pihak bank. Pihak bank juga akan melakukan survei terlebih dahulu.

Apabila pengajuan diterima, kalian akan mendapatkan telepon dari pihak bank yang akan mengkonfirmasi bahwa pengajuan diterima serta proses tanda tangan kontrak pembiayaan.

Tabel Simulasi Angsuran KPR Sejahtera FLPP

Di bawah ini dapat dilihat tabel simulasi angsuran pinjaman, tenor, suku bunga KPR Sejahtera FLPP.

Plafond Kredit Rp 150 Juta dengan Tenor 36 Bulan

Plafond Kredit Rp 150 Juta dengan Tenor 36 Bulan

Plafon Kredit Rp 280 Juta dengan Tenor 36 Bulan

Plafon Kredit Rp 280 Juta dengan Tenor 36 Bulan

Diatas dapat kalian simulasi angsuran dengan nominal pinjaman Rp 150 juta dan Rp 280 juta. Untuk melihat simulasi lain dengan tenor pinjaman yang sesuai keinginan, kalian dapat mengunjungi link disini.

FAQ

Berapa suku bunga KPR Bank Jatim?

Suku bunga 5% pa efektif rate bersifat tetap.

Berapa maksimal tenor kredit pembiayaan KPR?

Untuk soal tenor, hal ini bisa didiskusikan langsung dengan pihak bank.

Apakah untuk penghasilan di bawah Rp 8 juta masih bisa mengajukan KPR?

Masih.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai prosedur pengajuan kredit kepemilikan rumah bank Jatim yang dapat kalian simak diatas. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu