9 Cara Bayar Tagihan Shopee Pinjam Lewat ShopeePay 2024

Cara Bayar Tagihan Shopee Pinjam Lewat ShopeePay
Cara Bayar Tagihan Shopee Pinjam Lewat ShopeePay

Cara Bayar Tagihan Shopee Pinjam Lewat ShopeePay – Berbicara mengenai marketplace atau toko online terbaik saat ini, Shopee bisa dikatakan menjadi salah satu yang terbaik dari beberapa toko online yang ada di Indonesia khususnya.

Banyak fitur yang dihadirkan oleh Shopee dan tentunya dapat dimanfaatkan oleh para pengguna, baik pembeli maupun penjual. Nah salah satu yang menarik dari Shopee baru-baru ini adalah fitur pinjaman atau dikenal dengan nama SPinjam/Shopee Pinjam.

Akan tetapi perlu kalian ketahui, bahwa fitur SPINJAM ini hanya diberikan kepada pengguna Shopee yang terpilih. Jadi dengan kata lain pinjaman ini cukup terbatas. Untuk kalian yang terpilih, pengajuan pinjaman ini dapat dilakukan dengan sangat mudah.

Kemudahan yang diberikan juga bukan hanya itu saja, untuk pembayaran cicilan atau tagihan Shopee Pinjam ini dapat dibayarkan melalui beberapa metode. Salah satu yang paling mudah adalah melalui ShopeePay. Lebih jelasnya langsung saja simak tutorialnya berikut ini.

Cara Bayar Tagihan Shopee Pinjam Lewat ShopeePay

Cara Bayar Tagihan Shopee Pinjam Lewat ShopeePay

Kelebihan Pembayaran Tagihan SPinjam Lewat ShopeePay

ShopeePay menjadi salah satu metode yang dapat kalian gunakan untuk membayar tagihan Shopee Pinjam ini. Walaupun masih ada beberapa metode yang dapat kalian pilih, namun pembayaran melalui ShoppePay ini kami rasa metode yang paling mudah.

Ada beberapa kelebihan yang dapat kalian ketahui jika kalian melakukan pembayaran tagihan SPinjam ini, diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Pembayaran dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja.
  • Pembayaran melalui ShopeePay dapat dilakukan di smartphone maupun browser dengan masuk ke webiste Shopee menggunakan akun kalian.
  • Pembayaran lebih aman dan cepat hanya dengan satu klik saja.

Tutorial Bayar Tagihan SPinjam Lewat ShopeePay

Sedangkan untuk tutorial pembayaran, di bawah ini kami sudah menyiapkan langkah-langkah pembayaran yang dapat kalian simak berikut ini.

1. Masuk ke aplikasi Shopee

Pertama kalian dapat masuk ke aplikasi Shopee yang sudah terinstal di HP Android maupun iPhone.

2. Pilih menu Saya

Di halaman awal, kalian dapat pilih menu Saya yang ada di bagian pojok kanan bawah.

Pilih menu Saya 1

3. Pilih menu SPinjam

Setelah itu scroll ke bagian bawah sampai kalian menemukan menu SPinjam. Klik menu SPinjam.

Pilih Menu SPinjam

4. Klik Bayar

Untuk melakukan pembayaran penuh, kalian dapat klik Bayar. Kalian juga akan melihat beberapa tagihan, mulai dari tagihan yang sudah jatuh tempo dan belum.

Pilih Bayar

5. Pilih menu Riwayat Pinjaman

Disini kalian dapat pilih tagihan pinjaman yang belum lunas. Pilih menu Pelunasan Penuh.

Pilih Riwayat Pinjaman

6. Pilih Metode Pembayaran

Selanjutnya kalian pilih Metode Pembayaran. Ada beberapa metode pembayaran mulai dari ShopeePay, Indomaret/iSaku dan juga transfer bank (virtual account). Nah karena pembahasan ini menggunakan metode ShopeePay, maka kalian pilih ShopeePay dan kemudian klik Konfirmasi.

Pilih Metode Pembayaran

7. Pembayaran Penuh Tagihan SPinjam

Nantinya akan terlihat nominal tagihan yang harus dibayarkan, lalu klik Bayar.

Klik Bayar

8. Masukkan PIN/Sidik Jari ShopeePay

Terakhir masukkan PIN/Sidik Jari untuk menyelesaikan transaksi.

Masukkan PIN ShopeePay

9. Selesai! Pembayaran berhasil

Pembayaran telah berhasil dan limit pinjaman telah kembali.

Pembayaran Berhasil

Itulah beberapa pembahasan lengkap mengenai cara bayar tagihan SPinjam lewat ShopeePay yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu